Bagi penggemar Naruto pasti kalian penasaran arti kata yang sering di ucapkan Naruto yaitu "Dattebayo" dalam Anime bahasa Jepang, setelah Admin cari-cari, akhirnya mendapat Infosebagai berikut :
Dalam Anime terkadang karakternya diberi trademark gaya bicara, Uzumaki Naruto adalah salah sati contohnya. Sebenarnya Dattebayo tidak ada artinya, tapi dalam Naruto, Dattebayo digunakan untuk menekankan apa yang dikatakan oleh si pembicara (emphasizing).
Orang Jepang tidak pernah menggunakan akhiran kalimat Dattebayo, akhiran terdekat yang benar-benar ada dalam Bahasa Jepang adalah - Datteba yang artinya sama yaitu untuk menekankan qpa yang telah diucapkan si pembicara.
Contoh :
Melarang Orang
Bahasa Jepang : "Dame !"
Bahasa Inggris : "You can't do that !"
Kalo orang yang dilarang masih belum berhenti, orang Jepang biasa bilang
Bahasa Jepang : "Dame Datteba"
Bahasa Inngris : "I told you, you can't do that! / You really can't do that!"
Atau
Bahasa Jepang : "Dame Yo"
Bahasa Inggris : "You can't do that you know"
Versi Naruto adalah Datteba dan yo digabung menjadi Dattebayo, artinya ya tetap menekankan kalimat seperti yang sudah dijelaskan tadi. Dalam Naruto Versi Inggris Dattebayo juga tidak mungkin bisa diterjemahkan dengan akurat.
Oke Admin perjelas lagi, sebelumnya kalian pernah berbicara seperti ini kan ? : yaelah, cape deh, serius deh, ah masa, jangan gitu donk, ia sih, dll. Nah itu merupakan slank Bahasa Indonesia, yup sama dengan "Dattebayo" yang merupakan slank Bahasa Jepang, dibuat sendiri oleh Naruto.
Nah selanjutnya, peranah dengar yang di bawah ini lagi .
"Da yo"
"Da"
"Nda"
Ini beda lagi, ini slank Bahasa Jepang juga, contohnya :
Mendengar > Wakaru
Bentuk-bentuknya :
Wakarimashita > Formal yang artinya telah mengerti artinya.
Wakata > Informal yang artinya sama seperti diatas, telah mengerti.
Wakattebayo > Informal, bentuk slank dari Naruto yang artinya sama seperti dua kalimat diatas.
Wakata da yo > Informal juga, slank informal dari "da yo", biasa disebutkqn Fuyuki Hinata dari Anime Manga Keroro.
Contoh lain :
Pergi > Iku
Bentuk-bentuknya :
Ikimashoo > Ayo pergi, ajakan formal.
Ikouze > Ayo pergi juga, Informal
Ikimashita > Sudah pergi, bentuk informal, slank Naruto.
Jadi kesimpulannya, "-ttebayo" merupakan sebuah kalimat slank yang biasa digunakan oleh Naruto setara dengan "dayo" "da" atau "nda'.
Di sisi lain Dattebayo yang biasa dikatakan Naruto bisa juga berarti, "PERCAYALAH". Jadi - ttebayo atau Dattebayo bisa digunakan di saat dan mengikuti kalimat yang sesuai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar